GITS Production adalah perusahaan di bawah kampus tempat Saya kuliah dulu STMIK Amikom Yogyakarta. Ini adalah produk game pertama yang direlease oleh GITS Production. Sebelumnya setahu Saya GITS ini merupakan perusahaan training untuk sistem informasi. Yuk kita lihat game yang di release:
1. Bug Panic
Game ini dibuat oleh Amagine Interactive. Saya sudah mencobanya, awalnya agak membingungkan karena tidak ada bantuan sama sekali. Setelah beberapa menit mencoba-coba akhirnya bisa dipahami.
2. Help Mr. Tom
Wi Studio lah yang membuat game ini. Di game ini kita disuruh untuk membantu Mr. Tom dalam mengumpulkan sampah yang ada pada setiap level. Total ada 24 level yang bisa dimainkan.
3. Downhill Adrenaline
Game ini merupakan game race yang agak unik. Biasanya kita bermain game race dengan posisi kamera berada di belakang karakter, namun Downhill Adrenaline ini menempatkan kamera di depan karakte. Game ini di buat oleh Classeven Studio.
4. Crazee Jelly
Game ini bergenre tower defense. Kita harus mempertahankan area bawah permainan agar jelly-jelly tidak sampai ke bawah layar. Namun ada juga jelly yang harus diselamatkan.
Bersamaan dengan releasenya ke empat game tersebut, GITS Production juga mengadakan berbagai kompetisi yang dimulai dari tanggal 13 Januari 2014 sampai puncak acaranya tanggal 26 Februari 2014. Ada kompetisi review game, kompetisi highscore, dan kompetisi share. Detailnya ada di gambar berikut ini:
No comments:
Post a Comment